Posts

Showing posts from November, 2019

Kajian Puasa Dalam Perspektif Kesehatan Manusia

Image
Puasa merupakan salah satu pembelajaran lama yang bertahan dari masa ke masa. Bahkan dalam dunia medis, puasa sangat dianjurkan untuk menistirahatkan organ dalam manusia dan mensterilkan racun didalamnya. Terlepas dari sebelum datangnya agama-agama monotisme, puasa sudah menjadi "Ritual" wajib bagi masyarakat diberbagai daerah untuk laku spiritual maupun menjaga kesehatan jasmani. Riset dari National Journal of Laboratory Medicine, University Shahrekord, IRAN (2015) tentang Puasa terhadap kecerdasan emosional menunjukan bahwa Puasa berpengaruh positif terhadap dimensi kecerdasan emosional diantaranya meningkatkan identifikasi diri, toleransi dan empati stress. Serta berkontribusi positif terhadap pemecahan masalah, pengambilan keputusan, pengendalian diri, dan fungsi sosial. Betapa pentingnya kemampuan mengelola emosional tentu menjadi kebutuhan manusia untuk dapat mengontrol dan mengenali diri sendiri agar mampu beradaptasi di berbagai tempat dan optimal dalam menjalankan

Contoh "Koran Harian"

Image
Download Berkasnya Disini Download Berkasnya Disini  juga

"Perempuan Sebagai Korban": Study Kasus Kekerasan Dalam Pacaran

Image
Pengertian "Perempuan" dalam sudut pandang morfologi (bidang ilmu linguistik yang mengkaji pembentukan kata atas pertimbangan struktur tubuh organisme) memberikan pengertian bahwa kata "Perempuan" merujuk pada fakta kebertubuhan meliputi mempunyai puki (Vagina), dapat hamil, dapat menstruasi, dapat melahirkan dan dapat menyusui secara umum disebut istri, bini, betina(pada hewan). Sedangkan menurut tokoh feminisme Broverman (dalam Fakih, 2008:8) mengatakan bahwa manusia baik laki-laki maupun perempuan diciptakan mempunyai ciri biologis (kodrati) tertentu. kajian ilmu Fisiologi menurut Kartini Kartono (1989:4) menyebutkan perbedaan fisiologis yang dialami sejak lahir pada umumnya kemudian diperkuat oleh struktur kebudayaan yang ada, khususnya oleh adat istiadat, sistem sosial-ekonomi serta pengaruh pendidikan. Secara umum dapat dimengerti bahwa kata "Perempuan" merujuk pada identitas biologi yang menunjukan fungsi-fungsi organ tubuh sesuai jenis kelamin, n

Mengkaji Keterlibatan Nilai Kemanusiaan Dalam Pembangunan: Perspektif Lintas Disiplin Keilmuan.

Image
Nilai-nilai kemanusiaan dalam ranah penanggulangan dampak percepatan informasi teknologi yang merambah di segala bidang kehidupan manusia, seakan menggerus nilai-nilai Humanity itu sendiri. Tatanan nilai moral dan spiritual yang seharusnya menjadi pedoman untuk bermasyarakat seakan tergerus oleh nilai-nilai materil. Wacana pemurnian nilai-nilai kemanusian melalui beragam kebijakan, seolah-olah hanya sampai dalam tataran utopis dan belum dijabarkan secara operasional. Upaya untuk mewujudkan tatanan masyarakat yang berkualitas tanpa meninggalkan sisi kemanusiaan, adalah suatu tugas "Suci" dalam GBHN sebagai tujuan pembangunan yang dilaksanakan oleh bangsa Indonesia. Percepatan teknologi modern yang merupakan manifesto arus kompetisi di ranah internasional, berdampak pada negara-negara yang lahir pasca PD II yang jika ditinjau secara empirik dalam berbagai bidang study masih mengalami tahap berkembang. Sejalan dengan demikian, pendapat yang pernah disampaikan presiden RI kedua

Film Dokumentasi Tentang Kopi

Image
DOWNLOAD Film nya Disini

Film Memperingati Kelahiran Rasullallah SAW

Image
Download Film nya Disini Alternatif Link : Download

Mengkaji Human Trafficking

Image
Menyusuri jejak-jejak Human Trafficking di negara-negara berkembang seperti di negara ini tentu cukup "mengernyitkan dahi" dan sudah lama menjadi sorotan publik serta para pengamat sosial yang selalu disuarakan dalam berbagai forum dan instansi. Secara Definitif, Pengertian perdagangan orang menurut Protokol PBB adalah : a) Perekrutan, pengiriman, pemindahan, penampungan atau penerimaan seseorang, dengan ancaman atau penggunaan kekerasan atau bentuk-bentuk lain dari pemaksaan, penculikan, penipuan, kebohongan atau penyalahgunaan kekuasaan atau posisi rentan atau memberi atau menerima pembayaran atau memperoleh keuntungan agar dapat memperoleh persetujuan dari seseorang yang berkuasa atas orang lain, untuk tujuan eksploitasi. Eksploitasi termasuk, paling tidak, eksploitasi untuk melacurkan orang lain atau bentuk-bentuk lain dari eksploitasi seksual, kerja atau pelayanan paksa, perbudakan atau praktik-praktik serupa perbudakan, penghambaan atau pengambilan organ tubuh.b) Per

Pendekatan Antropologi Terhadap Konsep Religi dalam diri Manusia

Image
Keadaan manusia yang masih menjadi misteri dalam ranah sains dan filosofis mendorong terjadinya beragam diskusi untuk mencari kesamaan paham, atau paling tidak kesepakatan mengenai What Is Human. Sajian kajian sains dan filosofis tidak akan dijabarkan dalam tulisan ini karena akan terlalu riskan dan masih terlalu awal untuk didefinisikan terkait topik "Manusia". Pada tulisan ini akan membahas salah satu aspek yang umum dalam berbagai lintas study soal manusia yaitu Religi. Religi secara umum diartikan sebagai upaya pencapaian rohani untuk mengenal Penciptanya. Secara filosofi dikenal dengan " tindakan penyatuan nilai jiwa dengan kemurnian nilai absolut". Serta secara sains disebut dengan "upaya-upaya rohani untuk mencapai tingkatan tertinggi yang menyangkut metafisis". Berbagai study dengan topik yang sama sering menjadi bahan Tesis maupun riset-riset yang lain dan tentunya memiliki kesimpulan beragam. Prof. Dr. Koentjaraningrat dalam bukunya " Bebe

Sepak Terjang Politik Sang Kyai : Perspektif Rentang Sejarah

Image
Perjalanan sejarah para kyai dalam kancah perpolitikan Indonesia jika ditinjau dari awal berdirinya bangsa ini bisa dikatakan cukup membuat salut dan layak mendapatkan apresiasi. Pasalnya, dalam ajaran Islam sendiri tidak hanya berkutat tentang bagaimana agar selamat dunia dan akhirat saja, melainkan lebih jauh lagi islam adalah Way Of Life seluruh umat manusia "Islam Rahmat bagi setiap umat". Kyai dalam sejarah perjuangan bangsa ini, bukan hanya sebatas Pembina Spiritual masyarakat semata. Melainkan juga berperan sebagai penghubung antara pemerintah dengan masyarakat. Tugas seperti itu bukanlah perkara yang muda karena menyangkut persoalan dengan orang banyak. Hasil study Lembaga Penelitian & Pengabdian Masyarakat (LP2M) Universitas Ibrahimy (2019) dalam Jurnal Pengembangan Pemikiran Dan Kebudayaan menyebutkan bahwa Proses politik di Indonesia telah mengalami reformasi, dan berhasil menggulingkan konstruksi politik rezim lama yang otoriter dan militeristik monolitik sa